Biaya Umroh 2023 Jakarta- setelah dua tahun pandemi melanda seluruh dunia, membuat dampak yang sangat signifikan terhadap perekonomian dunia. Banyak perusahaan yang terpaksa harus memberhentikan beberapa para karyawannya.
Bahkan banyak pula perusahaan yang mengalami kebangkrutan, sehingga terpaksa harus memeberhentikan semua karyawannya hingga menutup usahanya. Bukan hanya para pengusaha baru saja yang mengalami dampak dari pandemi, bahkan beberapa perusahaan besar dan ternama pun juga mengalami kebangkrutan.
Dampak yang dirasakan dengan adanya pandemi juga di rasanya oleh beberapa maskapai penerbangan. Pemerintah membuat sistem Lookdown untuk masyarakat Domestik maupun Internasional.
Salah satu dampak dari pandemi yang membuat para muslim sangat merasa bersedih yaitu pemerintah Arab tidak mengizinkan seluruh umat muslim untuk melaksanakan ibadah Haji dan Umroh selama satu tahun yaitu pada 2019 dan mengizinkan ibadah Haji dan Umroh pada 2021 hanya untuk masyarakat lokal yang diberikan izin oleh pemerintah.
Alhamdulillah atas izin Allah dan usaha semua tenaga medis, pemerintah dan masyarakat seluruh dunia, pandemi dapat diatasi dengan baik hingga memberikan dampak positif di seluruh dunia.
Pada tahun 2022 pemerintah Arab mengumumkan bahwa, Arab telah mengizinkan seluruh umat muslim dari berbagai negara untuk melaksanakan ibadah haji dan umroh di baitullah dengan beberapa syarat.
Seakan melampiaskan rasa rindunya terhadap baitullah, banyak sekali umat muslim yang berlomba-lomba untuk bisa melaksanakan ibadah haji dan umroh ke Baitullah bersama dengan keluarga hingga para sahabat terbaik mereka.
Banyak biro dan travel umroh yang mulai bangkit dari keterpurukan yang diakibatkan oleh masa pandemi, bahkan banyak juga ribuan travel haji dan umroh yang baru bermunculan. Akan tetapi masyarakat sebaiknya tetap harus berhati-hati dalam memilih travel umroh.
Jangan sampai karena besarnya rasa rindu untuk bisa ke Baitullah berakhir dengan kerugian yang diakibatkan oknum travel umroh yang mengiming-imingi dengan harga yang murah namun ternyata tidak jadi berangkat ke baitullah, alias travel umroh bodong.
Masyarakat harus berhati-hati dalam memilih travel umroh yang terpercaya, aman, dan mudah. Jika kamu ditawarkan dengan biaya umroh yang sangat murah bahkan dengan harga yang ditawarkan jauh berbeda dengan harga travel umroh pada umumnya, sebaiknya kamu harus mencari tahu lebih detail.

Penyebab Biaya Umroh 2023 Mengalami Kenaikan
Biaya Umroh 2023 Jakarta- Banyak biro travel yang mengalami kenaikan biaya umroh pada tahun 2023, hal ini terjadi karena beberapa faktor, beberapa faktor itu seperti :
Biaya Hotel

Biaya Umroh 2023 Jakarta-Setelah masa pandemi, hampir 100% seluruh hotel di Madinah dan Makkah mengalami kenaikan harga yang sangat jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, bahkan kenaikan harga hotel di Madinah maupun Mekah bisa 10 kali lipat.
Jika kamu mengira hanya hotel dengan bintang 5 saja yang mengalami kenaikan yang sangat drastis, kamu sangat salah besar. Kenaikan biaya hotel terjadi mulai dari hotel-hotel bintang 1 hingga bintang 5 sekalipun.
Biaya Maskapai
Biaya Umroh 2023 Jakarta-Ternyata bukan hanya hotel saja yang mengalami kenaikkan biaya, hampir seluruh maskapai penerbanganpun juga ikut menaikkan harga tiket penerbangan mereka. Mulai dari Garuda Indonesia, Emirates, Saudia Airlines, Malaysia Airlines, Oman Airlines, Turkey Airlines hingga Lion Air.
Dengan adanya kenaikan biaya Hotel, Maskapai hingga perlengkapan ibadah, membuat seluruh biro travel haji dan umroh di seluruh wilayah indonesia terpaksa menaikan biaya paket keberangkatan haji dan umroh mereka.
Jika sebelum pandemi umumnya biaya paket umroh berkisar di harga Rp.17 jt keatas, setelah masa pandemi hampir seluruh biro travel umroh memberikan harga paket paling murah di sekitar Rp.25 jt ke atas.
Biaya umroh yang ditawarkan oleh biro travel seharusnya berbanding seimbang dengan fasilitas yang ditawarkan. Kamu juga harus dengan teliti membaca segala fasilitas yang ditawarkan oleh biro travel, jangan sampai kamu terjebak dengan iming-iming harga yang sangat murah.
Ada beberapa kemungkinan mengapa biro umroh berani memberikan harga yang sangat murah sehingga berbeda dari beberapa biro travel pada umumnya. Seperti biaya yang ditawarkan belum termasuk dengan Biaya Perlengkapan Umroh seperti koper, kain ihram, mukena dll.
Ada juga yang tidak memasukan biaya pembuatan Visa namun, kamu tetap diwajibkan membuat Visa umroh pada biro travel tersebut dengan besar biaya sekitar 2 jt keatas. Seperti terlihat murah, ternyata sama saja dengan travel lainnya. Berikut beberapa cara untuk melacak biro travel terpercaya sehingga kamu tidak mengalami kerugian yang sangat besar:
Cara Melacak Biro Travel terpercaya
Biaya Umroh 2023 Jakarta- Kamu harus sangat berhati-hati jika kamu ditawarkan dengan biaya umroh yang sangat murah jauh dari pada umumnya, karena kita telah mengetahui bahwa semua item telah mengalami kenaikan. Sangat tidak mungkin bukan, jika mereka memberikan harga yang sangat murah.
Kamu harus dengan teliti mencari tahu apakah biro travel tersebut sudah resmi terdaftar di Kemenag atau belum ?
Cek Nama Biro Travel di Kemenag
Kamu bisa dengan mudah mengakses apakah biro travel sudah terdaftar di kemenag atau belum, bisa melalui https://umrahcerdas.kemenag.go.id/home/travel dan masukan nama biro travel umroh yang kamu inginkan.

Cek di Mesin Pencarian Google
Jika kamu tidak menemukannya, sebaiknya kamu jangan menggunakan biro travel sebut. Karena bisa jadi biro tersebut adalah biro travel penipuan atau masih dalam proses perizinan, jika ingin lebih pastinya, kamu bisa mencari di kolom pencarian Google dengan keyword “Penipuan (Nama Travel yang ingin kamu cari tahu)” jika ternyata ada, maka kamu harus mencari travel lain yang sudah terpercaya.
Cek Akun Sosial Media
Kamu juga bisa mencari tahu dengan melacak beberapa akun sosial media atas nama biro travel tersebut, apakah aktiv memberangkatkan para jamaahnya setiap bulan? Cek kolom komentar untuk memastikan apakah benar penipuan atau tidak.
Biasanya, jika biro tersebut memang benar penipuan, jumlah postingan yang dibagikan kemungkinan sangat sedikit, kolom komentar di batasi, tidak ada postingan yang menunjukan keberangkatan para jamaahnya.
Dengan beberapa perhitungan yang telah MinHa bahas diatas, sebaiknya kita harus mengerti mengapa biaya umroh 2023 sangat jauh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dan harus kita pahami betul tidak ada produk yang murah dengan fasilitas yang mewah.
MinHa doakan, semoga untuk kamu yang sudah memiliki niat untuk melaksanakan ibadah haji dan umroh, bisa segera terlaksanakan dengan mudah dan aman.